17.1.09

NGENGAT

Dari kepompong akan keluar ngengat, yang sering dipandang jauh lebih jelek dibanding kupu2. Padahal ngengat jauh lebih kuat & lebih cepat drpd kupu2. Ngengat juga menghasilkan sutera yg menjadi bahan sangat bagus utk. pakaian. Pada waktu akan keluar, ada lubang kecil dari kepompong, yg nantinya membesar dan menjadi jalan keluarnya ngengat ke alam bebas.
Kita bisa membantu ngengat keluar lebih cepat dengan memperbesar lubangnya. Tapi karena tidak sesuai dengan waktu alam, maka kemungkinan besar ngengat akan mati. (film lost, season 1)

Ketika kita berdoa meminta sesuatu dari Tuhan, sadarkah bahwa Dia tidak akan mengabulkan permintaan kita bila saatnya belum tepat? Maka kita akan terus bertanya kenapa Tuhan tidak mengabulkan doa saya? Mungkin bila Tuhan mengabulkannya, kita akan ‘mati’ karena belum cukup dewasa untuk mempertanggungjawabkan apa yang Tuhan berikan.

Jadi, tetaplah bersabar sambil terus berkarya dengan apa yang sudah dimiliki. Mungkin apa yg telah kita punya sekarang dapat menghasilkan ‘sutera’ yg berguna bagi orang banyak. Sambil terus bertanya: apa yang telah Tuhan berikan dan belum saya pertanggungjawabkan? Bukankah tanpa sadar kita lebih sering meminta lagi lebih banyak, tanpa menghasilkan dari apa yang telah Tuhan berikan sebelumnya?

24 oktober 2005
yu sing

1 komentar:

Unknown mengatakan...

sungguh sangat memberi motivasi un tuk tetap mensyukuri apa yang kita miliki sekarang